Jakarta - LG melepas smartphone terbarunya, Prada Phone 3.0 ke pasaran Indonesia. Ponsel cerdas untuk kalangan fashionista ini diklaim sebagai smartphone paling stylish di dunia.
"LG mulai menjual smartphone Prada Phone 3.0 di Indonesia hari ini, yang adalah smartphone paling gaya di dunia," klami Kim Weon Dae, President Director LG Electronics Indonesia di Ritz Carlton, Jumat (10/2/2012).
Embel-embel nama Prada memang identik dengan dunia fashion. Prada Phone 3.0 adalah seri ketiga dalam keluarga ponsel LG yang dibuat bersama Prada.
Desainnya memang cukup menarik dengan balutan warna hitam. "Ponsel ini dapat menjadi perangkat fashion sekaligus perangkat untuk menelepon," tambah Kim.
Selain mengedepankan desain, Prada Phone 3.0 juga dibekali spesifikasi lumayan. Seperti prosesor dual core 1GHz, grafis Power VR SGX 540 dan layar 4,3 inch berteknologi NOVA resolusi 800x400. Soal performa, sudah diulas detikINET beberapa waktu lalu.
Prada Phone 3.0 dibanderol Rp 7 juta dengan bonus berbagai aksesoris seperti docking station. Memang handset ini menyasar segmen high end dan termasuk salah satu ponsel Android termahal saat ini.
Sumber : Detikinet
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Suami dibesarkan oleh ibu yang mencintainya seumur hidup. Namun ketika dia dewasa, dia memilih mencintaimu yang bahkan belum tentu mencintai...
-
MAAF UNTUK MOTIF B ATIK BERUBAH TIAP MINGGUNYA Seragam Batik Logo Yamaha Merah Rp.120.000,- " MAAF STOCK KOSONG" Seraga...
-
Halooo... > 1.pepes bendungan walahar,hampir smua pepes ada,pepes udang,ikan jambal,jamur, ayam.enak punya.maknyus. > 2.kupat tahu....
-
Kost di Kosambi Karawang Timur Terima Kost untuk daerah Kosambi Karawang timur dekat dengan Kawasan Surya Cipta, Kim, Kiic dan Bic ...
-
"Hulla Hamra" ada riwayat yang mengisahkan bahwa Rasulullah saw pernah memakai pakaian (baju) berwarna merah (hullah hamra). Dala...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar